Bercahaya Kembali

SETELAH tertidur hampir lebih 3 minggu, pengukus raksasa kami akhirnya menggeliat lagi. Air kembali mendidih, uap panas kembali memenuhi ruang, menggerakkan kincir-kincir turbin. Begitu pula dengan segenap sistim operasi yang ada, semua sudah pulih! Tepat hari ini pukul 6 pagi semua unit telah terhubung ke jaringan listrik.

Kami menggunakan tower sementara untuk menghubungkan aliran listrik ke jaringan sebab tower yang roboh pada kejadian lalu masih membutuhkan waktu yang tidak sedikit untuk bisa beroperasi normal. Beban listrik yang dihasilkan pun tidak bisa dinaikkan hingga beban maksimum disebabkan kapasitas tower sementara yang terbatas.

Alhamdulillah syukur, semua berjalan lancar meski harus menahan capek dan penat di hati. Semua terlewati dengan baik. Segala keringat, debu, semoga menjadi pahala atas kerja keras dan kerjasama kami dalam pemulihan unit. PLTU kami bercahaya kembali, gelap hilang sudah ketika lampu menyala, air kembali mengalir ke asrama. Saya senang sekali, akhirnya saya bisa mencuci pakaian seperti biasa.. :D

Dengan semangat dan keyakinan serta usaha yang baik semoga semua keadaan menjadi lebih indah di masa depan. Semoga, semoga. Aamiin.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Follow

Get every new post on this blog delivered to your Inbox.

Join other followers: