KALI ini para Koki Listrik sedang dilanda masalah besar! Bukan karena potongan gaji, dimarahi oleh Kapten atau kesalahan operasi. Ini tentang Pembangkit Listrik kami yang berhenti beroperasi. Tepat satu minggu sudah Pembangkit Listrik tidak bisa melakukan operasi seperti biasanya dikarenakan Tower Transmisi yang berjarak tak jauh dari Pembangkit roboh. Tak hanya satu, tapi empat Tower roboh sekaligus dalam satu waktu!
Padahal malam sebelum kejadian cuaca sedang tidak bermasalah, meskipun ada badai angin ribut adalah tak wajar jika menumbangkan banyak Tower Transmisi dalam satu waktu. Logikanya, pasti ada alasan yang lebih masuk akal yang bisa dijadikan sebagai penyebab robohnya Tower Transmisi.
Menurut penyelidikan di tempat kejadian, telah ditemukan banyak baut yang hilang dari posisinya. Hal itu ditemukan pada setiap Tower Transmisi yang ada. Lalu muncul beberapa dugaan yang menjurus pada perusakan pondasi Tower yang dilakukan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Hal ini mengakibatkan kerugian yang tidak sedikit, selain itu semua peralatan mesin di area Pembangkit tidak bisa dioperasikan. Suplai air pun mengalami gangguan disebabkan tidak adanya pasokan listrik yang bisa menyalakan stasiun pompa air. Ketika malam tiba area produksi mengalami gelap-gulita. Hanya pada area asrama, kantor dan kantin yang bercahaya ketika malam, itupun berasal dari mesin diesel yang dibatasi penggunaannya.
Saat ini perbaikan Tower Transmisi sedang dilaksakan. Meski masih harus menunggu beberapa hari hingga perbaikan Tower selesai, kami para Koki Listrik tak akan pernah berkecil hati. Semua masalah pasti ada jalan keluar, Tuhan telah memberikan hikmah dibalik semua peristiwa. Ini adalah langkah awal bagi kami untuk menatap semua masalah sebagai tantangan, pekerja Pembangkit Listrik harus bahu-membahu menyalakan tungku api, merebus air dengan suhu tinggi. Sebab senyum Anda adalah harapan kami. :)
Ayo, masaaak aeeer sampe matang! :D